Koperasi “Kopma UGM” kembali menunjukkan prestasinya dengan terpilih menjadi salah satu Koperasi Berprestasi tahun 2018 oleh Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Menkop UKM) Selasa (26/6). Terpilihnya Koperasi “Kopma UGM” telah disahkan dalam Keputusan Menkop UKM Nomor 21 Tahun 2018 tentang Penetapan Koperasi Berprestasi tahun 2018 yang melibatkan 50 koperasi terpilih dari seluruh Indonesia. Pemilihan ini sekaligus meramaikan pelaksanaan Hari Koperasi yang dilaksanakan setiap 12 Juli. Koperasi “Kopma UGM” dikategorikan sebagai koperasi berprestasi jenis koperasi konsumen bersama 17 koperasi lainnya.
Berita Slider
Sabtu (12/5), UKM Catur mengirimkan 4 tim untuk mengikuti Turnamen Catur Mahasiswa Nasional di Jakarta. Turnamen yang rutin diselenggarakan setiap tahun ini diikuti 40 tim dari berbagai Universitas di seluruh Indonesia. Turnamen ini di selenggarakan oleh Politeknik Negeri Jakarta pada hari Sabtu-Minggu, 12-13 Mei 2018.
Empat tim yang berlaga dari UGM terdiri dari Tim UGM Balairung, Tim UGM Pancasila, Tim UGM Foodcourt, dan Tim UGM Gelanggang. Total 16 delegasi yang dikirim untuk ikut dalam turnamen ini. Setelah berlangsung selama dua hari, Tim UGM Balairung berhasil meraih peringkat 1 dengan poin 14 hasil dari 7 kemenangan tanpa kalah sekalipun. Tim UGM Balairung diperkuat oleh Garin Pramadhan H (Teknik Kimia), Benhart Pasaribu (Teknik Fisika), Awang Putra Sembada (Statistika), dan Vishy Anand C. (Statistika). Empat pemain tersebut meraih MVP berkat torehan tidak terkalahkan dari 7 babak yang dilaksanakan.
Kamis (3/5), kontingen Universitas Gadjah Mada berangkat ke Bandung untuk mengikuti Kompetisi Pariwisata Indonesia (KPI) ke 9. Kompetisi Pariwisata Indonesia adalah salah satu kompetisi pariwisata bergengsi terbesar di Indonesia yang diselenggarakan oleh Politeknik Negeri Bandung bekerja sama dengan Telkom University dan Stiepar Yapari. Kompetisi ini sekaligus untuk memperebutkan piala bergilir dari Kementerian Pariwisata. Pada tahun ini, KPI mengusung tema, “Digital Tourism for Sustainable Development” di mana kompetisi ini berlandaskan dengan visi pengembangan pariwisata melalui digital yang akan berperan dalam pembangunan sektor pariwisata berkelanjutan.
Sabtu (28/4) Gadjah Mada Chamber Orchestra (GMCO) UGM mengadakan Grand Concert Volume 7 yang bertajuk Odyssey. Konser yang diselenggarakan di Auditorium Driyarkara Sanata Dharma Yogyakarta merupakan konser perayaan ulang tahun satu dekade GMCO. Prof. dr. Adi Utarini, MSc, MPH, PhD selaku pembina UKM GMCO mengatakan bahwa ini adalah konser yang istimewa karena dalam sepuluh tahun perjalanannya GMCO telah mengalami dinamika dan petualangan yang beragam. “Malam ini, semua cerita itu akan dikemas dengan musik dan penampilan yang baik,” katanya.