Kegiatan Organisasi Mahasiswa
(Selasa, 2 Agustus 2016) Hall gelanggang mahasiswa UGM menjadi saksi tangguhnya para kartini Mapagama (Mahasiswa Pencinta Alam Universitas Gadjah Mada) yang akan bertolak ke India pada tanggal 4 Agustus nanti.
Sudah 2 tahun lamanya mereka berproses melahap menu latihan fisik dan pembekalan pengetahuan guna suksesnya kegiatan UGM International Expedition III “Peak of The Ancestor” (UIE III) yang akan dilaksanakan di Gunung Stok Kangri India dengan ketinggian 6153 mdpl. Tentu bukan hal yang mudah menjalani proses yang panjang, tentu sangat melelahkan. Hingga pada akhirnya tadi malam secara resmi dilepas oleh Prof. dr. Iwan Dwi Prahasto, M.Med.Sc., Ph.D. selaku wakil rector bidang akademik dan kemahasiswaan.
Terhitung, 59 hari menuju India
Empat mahasiswi yang tergabung dalam tim UGM International Expedition III “Peak of The Ancestors” kini telah melewati try out keduanya. Sudah hampir setahun para atlet ini digembleng untuk menghadapi Gunung Stok Kangri yang berada di Negara Barata India. Pada try out kali ini para atlet diharuskan melakukan pendakian 4 gunung (Sumbing-Sindoro-Merbabu-Merapi) sekaligus dalam waktu yang sudah ditentukan guna mencapai target capaian fisik yang dibutuhkan untuk mendaki salah satu atap himalaya tersebut.