“Tahun ini saya membawa mahasiswa ke UGM untuk berdiskusi mengenai cara meningkatkan prestasi serta minat dan bakat mahasiswa. Kami juga ingin belajar cara membentuk Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) karena mahasiswa di universitas kami tidak memiliki BEM,” ujar Candra Sinuraya S.E., M.Si., Direktur Kemahasiswaan Universitas Kristen Maranatha pada Rabu (25/4) di Ruang Sidang I Gelanggang Mahasiswa UGM.
Kunjungan kemahasiswaan dari Universitas Kristen Maranatha disambut oleh Direktur Kemahasiswaan UGM Dr. R. Suharyadi, M.Sc. “Saya senang menerima kehadiran teman-teman dan senang bisa berdiskusi bersama. Saya harap hal ini menjadi tradisi sehingga kita bisa membuat kegiatan bersama,” katanya.