Sebuah aksi mengenal kemampuan diri dan lingkungan untuk meningkatkan prestasi “Lejitkan Diri Raih Prestasi”. Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan potensi mahasiswa agar menjadi mahasiswa beriman dan bertakwa kepada Tuhan YME, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis dan bertanggungjawab. Era globalisasi saat ini menuntut mahasiswa untuk senantiasa meningkatkan prestasi dengan penuh tanggung jawab, gigih dan mengikuti tradisi belajar sehingga mampu mengikuti perkembangan jaman. Salah satu upaya Universitas untuk mendorong mahasiswa agar memenuhi tuntutan hal dunia global, maka diperlukan treatment khusus agar memiliki prestasi baik akademik dan non akademik. Oleh karena itu ikutilah kegiatan yang sangat menarik dan bermanfaat bagi masa depan mahasiswa.
Kegiatan
Universitas Gadjah Mada Yogyakarta bekerjasama dengan PT. Samsung Electronics Indonesia (SEIN) mempersembahkan:
“Samsung IdeAction”
Sebuah ajang perlombaan inovasi ide kreatif dengan memanfaatkan teknologi Samsung Mobile, persembahan Samsung Electronics Indonesia
Para pemenang berkesempatan mendapatkan hadiah sebagai berikut :
Juara 1 Nasional :
– Beasiswa sebesar Rp 100.000.000,- per orang (1 tim max. 3 orang)
– Edutrip ke Korea Selatan
– Product dari Samsung Mobile
– Fasilitas penunjang kampus senilai Rp 100.000.000,-
Indonesia adalah negara penuh potensi untuk menjadi negeri yang mandiri. Sesuai Nawacita Presiden Joko Widodo, ketahanan air, kedaulatan energi, dan kedaulatan pangan adalah kemandirian yang dapat diraih melalui pemanfaatan sumber daya air khususnya bendungan.
Kami, Keluarga Mahasiswa Teknik Sipil Fakultas Teknik UGM dengan tulus untuk negeri mempersembahkan,
SEMINAR NASIONAL
Menuju Indonesia Mandiri: “Peran Strategis Bendungan Guna Mendukung Pembangunan Nasional”
Keynote Speaker:
Dr. Ir. M. Basoeki Hadimoeljono, M.Sc.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia