Halo Para Penerima KIP Kuliah Merdeka
.
Dalam rangka menumbuh kembangkan rasa kebersamaan atara Puslapdik dan penerima KIP Kuliah Merdeka, Puslapdik akan menyelenggarakan Puslapdik Menyapa Penerima KIP Kuliah merdeka pada hari Senin, 18 Juli 2022, dimulai pukul 13.00 WIB s.d. Selesai, pada kanal youtube Puslapdik Kemendikbud RI.
.
Bagi yang ingin berinteraksi langsung dengan Kepala Puslapdik melalui kanal Zoom Meeting silahkan mendaftar dengan klik tautan :
http://ringkas.kemdikbud.go.id/sapakipkuliah
.
#kipkuliah #puslapdik #beasiswa
Info Beasiswa dan Layanan Sosial
Yayasan Pendidikan dan Kesejahteraan Islam Hadji Kalla atau disingkat dengan Yayasan Hadji Kalla yang didirikan oleh Bapak Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, pada tahun 2022/2023 ini kembali akan memberikan beasiswa Kalla.
Beasiswa Kalla adalah program pemberian bantuan dana UKT dan peningkatan kapasitas kepemimipinan yang ditujukan bagi mahasiswa tidak mampu secara ekonomi (dhuafa) asal Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Tengah yang memberikan.
PT. Chandra Asri Petrochemical Tbk, sebuah perusahaan yang bergerak dalam dalam bidang usaha industri pengolahan petrokimia dan merupakan salah satu obyek vital nasional Indonesia akan memberikan beasiswa Ikatan Dinas kepada mahasiswa UGM sebesar biaya UKT dan uang saku Rp1.500.000,00 per bulan untuk semester 7 (tujuh) dan 8 (delapan). Persyaratan mengajukan beasiswa ini antara lain:
- Mahasiswa program S1 dari Fakultas Teknik program Studi Teknik Kimia, Teknik Mesin,Teknik Elektro dan Teknik Fisika;
- Sudah lulus minimum 90 SKS;
- Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 dilampiri dengan transkrip nilai
- Tidak sedang menerima beasiswa dan/atau ikatan dinas/institusi/lembaga lain
- Mengisi formulir pendaftaran program beasiswa tautan web https://careers.chandra-asri.com/career/jobs
- Mengunggah formulir format UGM (dapat diunduh di sini) di SIMASTER
- Melampirkan Fotokopi KTP, Kartu Mahasiswa, dan Akta Kelahiran
- Melampirkan pasfoto terbaru 4×6 sebanyak 2 lembar dengan latar belakang biru
- Melampirkan daftar riwayat hidup
- Bersedia bekerja dengan ikatan dinas
Pendaftaran beasiswa melalui: https://careers.chandra-asri.com/career/jobs dan simaster.ugm.ac.id paling lambat tanggal 5 Juli 2022.
Diberitahukan bahwa PT Chandra Asri Petrochemical Tbk sebagai sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang usaha industri pengolahan petrokimia dan merupakan salah satu obyek vital nasional Indonesia mengundang teman-teman mahasiswa UGM dari semua Jurusan dalam acara PETROCHEMICAL TALKS dengan tema “Petrochemical Industry and Its Future” yang akan dilaksanakan secara virtual pada
Hari/tanggal : Senin, 27 Juni 2022
Pukul : 09.00 -10.30
Tempat : tautan daring