“Kalian adalah orang-orang terpilih yang mampu mengalahkan ribuan mahasiswa lain yang ingin masuk ke UGM,” kata Sidik Purnomo, S.I.P., M.Si selaku Kasubdit Kesejahteraan Mahasiswaan Ditmawa UGM saat menyambut Mahasiswa Afirmasi 2018. Penyambutan tersebut dilaksanakan di Ruang Multimedia Lt. III Gedung Pusat UGM pada Jumat (27-07). Mahasiswa baru jalur afirmasi tahun 2018 ini sebagian besar berasal dari Papua, Maluku, dan daerah 3T lain.
Dalam penyambutan ini, Direktur Kemahasiswaan Dr. Suharyadi, M.Sc mengatakan bahwa tidak ada yang perlu ditakutkan dari hal-hal yang baru ketika masuk ke UGM dan juga Yogyakarta. “Semua hal bisa dilakukan, tidak ada yang tidak bisa. Kalian tidak perlu takut dan ragu karena kalian baru di sini. Kalian harus menunjukkan bahwa kalian layak untuk dipilih dan layak untuk masuk ke UGM,” katanya.