Yogyakarta, 19 Maret 2024 – Universitas Gadjah Mada (UGM) melantik pengurus baru organisasi kemahasiswaan (ormawa) tahun 2024 dalam sebuah acara bertajuk “Pelantikan Pengurus Organisasi Kemahasiswaan UGM Tahun 2024 dan Rapat Koordinasi Bidang Kemahasiswaan”. Acara yang berlangsung di Grha Sabha Pramana pada hari Selasa ini dihadiri oleh 50 Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan 26 Komunitas, serta dilaksanakan penyerahan Audit Mutu Internal (AMI) UKM Award 2023 dan pengarahan oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Alumni (KPMA).
AMI UKM Award 2023 diberikan kepada 4 UKM terbaik pada masing-masing sekber, 4 UKM penerima penghargaan yaitu UKM Karate (Terbaik Sekber Olahraga), UKM Swagayugama (Terbaik Sekber Seni), UKM Pramuka (Terbaik Sekber Khusus), dan UKM Kamadhis (Terbaik Sekber Kerohanian).
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Alumni, Dr. Arie Sujito, S.Sos., M.Si, dalam pengarahannya, menekankan pentingnya peran ormawa dalam membangun karakter dan kepemimpinan mahasiswa. Beliau berpesan agar pengurus ormawa yang baru dilantik dapat mengemban amanah dengan penuh tanggung jawab, dedikasi, dan semangat untuk berkontribusi bagi UGM dan bangsa.
“Organisasi kemahasiswaan ini dimaksudkan untuk memfasilitasi pengembangan karakter mahasiswa dengan berproses dan berlatih membangun organisasi untuk bisa menjadi pemimpin di berbagai bidang,” ucapnya.
Acara pelantikan ini disambut antusias oleh para pengurus organisasi kemahasiswaan. Ketua Komunitas Gamantaray, Muhammad Febrian, mengungkapkan bahwa acara ini memperkokoh komitmennya dalam menjalankan amanah sebagai pengurus. Acara diakhiri dengan rapat koordinasi kemahasiswaan dan buka bersama, sebagai momen kebersamaan dan menjalin silaturahmi antar pengurus serta pembina organisasi kemahasiswaan UGM.
Pelantikan ini menandai babak baru bagi organisasi kemahasiswaan UGM dalam menjalankan roda organisasi dan berkontribusi bagi almamater dan bangsa. Dengan semangat baru dan sinergi yang kuat, diharapkan organisasi kemahasiswaan UGM dapat terus meningkatkan prestasi dan reputasi UGM serta berkiprah dan memberikan manfaat bagi masyarakat.