Pengumuman
Dengan hormat,
REKTOR UGM mengundang Bapak/Ibu dan rekan-rekan untuk hadir pada Seminar Nasional
Tema: ” Kajian Strategi Nasional Penanggulangan Korupsi”, hari Selasa, 10 Maret 2015, pukul 15.30 – 18.00 WIB, di Grha Sabha Pramana (GSP), Lantai 2, Bulaksumur, UGM.
Narasumber, antara lain:
1. Dr. Rimawan Pradiptyo;
2. Prof. Mochtar Mas’oed;
3. Dekan FIB UGM/Pakar Antropolog: Dr. Pujo Semedi Hargo Yuwono, M.A.
4. Dekan Fakultas Psikologi UGM/Pakar Psikolog: Supra Wimbarti, M.Sc, Ph.D
5. Dekan FEB UGM/Pakar Ekonomi Sektor Publik: Prof. Wihana Kirana Jaya,M.Soc.Sc., Ph.D
6. Dekan FISIPOL UGM/Pakar Kebijakan Publik: Dr. Erwan Agus Purwanto, M.Si.
7. Dekan Fakultas Hukum UGM/Pakar Hukum Bisnis: Prof. M.Hawin, S.H., LL.M., Ph.D.
8. Pusat Kajian Antikorupsi (PUKAT) UGM;
9. Akademisi (Pakar Hukum Pidana, Sosiologi Hukum, Hukum Tata Negara, Sosiolog).
Moderator: Dr. M. Najib Azca, MA.
Diberitahukan kepada segenap mahasiswa Universitas Gadjah Mada, bahwa Direktorat Kemahasiswaan Universitas Gadjah Mada akan menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi PKM Karya Tulis (PKM AI dan PKM GT) UGM tahun 2014 pada :
hari : Selasa
tanggal : 24 Februari 2015
pukul : 13.00-selesai
tempat : Auditorium F. Teknologi Pertanian
Sehubungan dengan itu dimohon bagi mahasiswa yang berminat silahkan untuk mendaftar online di ditmawa.ugm.ac.id/pendaftaran.
Pendaftaran paling lambat tanggal 23 Februari 2015 pukul 12.00 WIB. Karena keterbatasan tempat, peserta dibatasi sebanyak 400 orang, apabila target peserta sudah terpenuhi maka pendaftaran akan ditutup.
Atas perhatian dan kehadiran saudara, kami ucapkan terimakasih.
“Bertemu, belajar, dan berkonsultasi langsung dengan Dosen, CEO, Manajer, Business Owner, Founder & Co-Founder perusahaan-perusahaan menarik, unik, dan ternama di Indonesia dalam 14x pertemuan berkurikulum wujudkan impianmu menjadi wirausaha muda!”