Diinformasikan kepada mahasiswa penerima beasiswa Bidik Misi angkatan 2010 dan 2011, bahwa Dirmawa akan melaksanakan kegiatan “Pelatihan Manajemen Diri untuk Mencapai Kesuksesan”. Kegiatan ini dilakukan dalam 2 tahap dan dikelompokkan dalam beberapa kluster yaitu :
1. Hari&Tanggal : Sabtu, 21 April 2012
Waktu : 08.00 – 15.00
Tempat dan kelompok Kluster:
Lantai 1 Ruang Utama GSP UGM : (Sains) Mhsw Fak. Biologi, Geografi, MIPA
Ruang 2.1 Lantai II KPTU Fakultas Teknik UGM : (Teknik) Mhsw Fak. Teknik
Ruang C Lantai 1 Sayap Barat GSP UGM : (Kesehatan) Mhsw. Fak Farmasi, KU,KG,KH
2. Hari&Tanggal : Sabtu,5 Mei 2012
Waktu : 08.00 – 15.00
Beasiswa
Dengan ini diberitahukan kepada para pelamar beasiswa Kaltim Prima Coal (KPC) yang sudah mengumpulkan berkas permohonan beasiswa ke fakultas , bagi yang belum melampirkan fc. kartu keluarga/C1 dan surat penghasilan orangtua terbaru dimohon untuk segera melengkapinya (menyusulkan secepatnya) ke bagian akademik fakultas masing2 atau langsung ke Subdit Kesejahteraan Mahasiswa Direktorat Kemahasiswaan UGM pada jam kerja.
Terimakasih.
Tahun anggaran 2012 pemerintah kembali akan memberikan beasiswa bagi mahasiswa Universitas Gadjah Mada berupa beasiswa:
Peningkatan Prestasi Akademik (PPA) dan Bantuan Belajar Mahasiswa (BBM) , sejumlah 3.150 mahasiswa penerima beasiswa PPA (perpanjangan dan baru) danĀ beasiswa BBM (perpanjangan dan baru) degan penerimaan masing-masing sebesar Rp 350.000,- per bulan.
Bagi mahasiswan yang berminat beasiswa ini segera mengajukan ke fakultas masing-masing dan paling lambat diterima di Subdit Kesejahteraan Mahasiswa Direktorat Kemahasiswaan UGM paling lambat tanggal 9 April 2012, dan paling lambat di fakultas tergantung kebijakan masing-masing fakultas.
Dengan ini diberitahukan bahwa PT. Kaltim Prima Coal (KPC) sebuah perusahaan tambang batu bara terbesar di Sangatta Kalimantan Timur, memberikan beasiswa kepada mahasiswa UGM selama 4 semester untuk mahasiswa semester V dan 2 semester bagi mahasiswa semester VII, berupa biaya pendidikan sebesar Rp. 6.000.000,- .
Ketentuan Fakultas dan Jurusan :
1. Fakultas Ekonomika dan Bisnis
2. Fakultas Hukum
3. Fakultas Isipol
4. Fakultas Psikologi
5. Fakultas Teknik, Jurusan : Teknik Elektro, Teknik Geologi, Teknik Mesin dan Teknik Sipil.