Jadwal pembekalan PIMNAS 2010, yang diselenggarakan pada tanggal 5-7 Juli 2010 di Wisma Puas Kaliurang, dapat diunduh pada tautan berikut ini:
PKM
Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Ditjen Pendidikan Tinggi Depdiknas menyelenggarakan Program Kreatifitas Mahasiswa Artikel Ilmiah (PKM-AI) dan Program Kreatifitas Mahasiswa Gagasan Tertulis (PKM-GT). Untuk mahasiswa Program S1 dan Diploma dalam bentuk artikel karya mahasiswa/kelompok mahasiswa. Peserta terbaik Tim Penilai akan memberikan bantuan Rp.3.000.000. Serta Peserta terbaik PKM-GT akan diundang untuk mengikuti PIMNAS XXIII Tahun 2010. Tulisan naskah mengacu pada PKM yang telah dikirim ke tiap fakultas atau mendownload website : http:www.dp2m-dikti.net dengan headline: Pedoman PKM 2010 Revisi. Peserta harus mengentri di Direktorat Kemahasiswaan Kantor Pusat UGM Lt 1 sayap utara dan pengiriman paling lambat tanggal 25 Februari 2010.
Diinformasikan kepada mahasiswa Universitas Gadjah Mada bahwa Direktorat Kemahasiswaan akan mengadakan Sosialisasi Program Kreatifitas Mahasiswa
Kepada yth. para Dekan fakultas di lingkungan Universitas Gadjah Mada. Dengan ini kami beritahukan bahwa Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (DP2M) Ditjen Pendidikan Tinggi memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengajukan usulan proposal Program Kreativitas Mahasiswa 2009 yang akan didanai tahun 2010. Kami mohon bantuannya untuk memotivasi dan sosialisasi kepada dosen dan mahasiswa di fakultas Saudara agar berpartisipasi dalam program ini. Panduan dapat di download di www.dp2m-dikti.net .