PKM Center
UGM mengadakan Sosialisasi Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Karya Tulis (KT): Artikel Ilmiah (AI) – Gagasan Tertulis (GT) pada
Waktu: Selasa, 24 Januari 2017
Pukul: 12.00 s.d. selesai
Tempat: Ruang Utama Grha Sabha Pramana Lt. 1
PEMBICARA:
Selamat kepada kelompok PKM Karya Tulis (GT/AI) yang berhasil didanai Kemristekdikti tahun 2016! Silahkan datang ke PKM Center UGM membawa fotokopi rekening dan fotokopi KTM ketua kelompok. Salam Sang Juara!
PKM AI GT Didanai 2016 UGM from Subdit Kreativitas Mahasiswa Universitas Gadjah Mada
Sebanyak 935 proposal Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) dari UGM berhasil di-submit hingga penutupan pengajuan proposal PKM, Sabtu (19/11), kemarin. Jumlah tersebut terdiri atas 167 proposal PKM Kewirausahaan (PKM-K), 255 PKM Karsa Cipta (PKM-KC), 71 PKM Pengabdian Masyarakat (PKM-M), 322 PKM Penelitian Eksakta (PKM-PE), 86 PKM Penelitian Sosial Humaniora (PKM-PSH), dan 34 PKM Penerapan Teknologi (PKM-T).
“Seperti tahun-tahun sebelumnya, PKM-KC dan PKM-PE masih menjadi primadona bagi para mahasiswa, sedangkan PKM-T menjadi yang paling kurang diminati. Namun demikian, ada fenomena penurunan kuantitas yang sangat terlihat di PKM-K, dari sebelumnya 302 proposal kini 167,” jelas Kasubdit Kreativitas Mahasiswa, Ahmad Agus Setiawan, S.T., M.Sc., Ph.D.