Sahabat Percepatan Pengembangan Kepemimpinan Mahasiswa (SP2KM) adalah salah satu program dari Direktorat Kemahasiswaan Universitas Gadjah Mada yang bertujuan untuk mengembangkan karakter kepemimpinan mahasiswa UGM. SP2KM terdiri serangkaian program pelatihan yang mencakup berbagai macam materi, seperti manajemen diri, sikap-sikap kepemimpinan, hingga realisasi tindakan sebagai perwujudan dari penerapan materi pelatihan atau disebut dengan “Action Plan”. SP2KM sebagai salah satu program pelatihan kepemimpinan telah berhasil melahirkan sosok-sosok pemimpin yang luar biasa, karena bukan hanya memiliki kemampuan sebagai pemimpin yang baik tetapi juga memiliki prestasi-prestasi yang membanggakan serta jiwa sosial yang tinggi.
Pada awal bulan Maret 2015 telah dibuka pendaftaran untuk SP2KM 2015.
Berikut adalah persyaratan pendaftaran :1. Mengisi Formulir online DI SINI
2. Mengunduh Formulir DI SINI
3. Mahasiswa D3/S1 angkatan 2013
4. IPK minimum 3,00 dibuktikan dengan transkrip nilai terbaru
5. Aktif berorganisasi dibuktikan dengan surat keterangan
6. Bersedia mengikuti keseluruhan rangkaian acara yang telah dijadwalkan.
Berkas lengkap kemudian dikumpulkan di Gedung Ditmawa (Eks P3) Jl. Asem Kranji K-8 paling lambat 25 Maret 2015 pukul 16.00, selanjutnya peserta yang terdaftar akan diseleksi wawancara dan LGD pada hari Sabtu, tanggal 28 Maret 2015 . Jadwal wawancara, LGD dan hasil pengumuman seleksi dapat dilihat di website Ditmawa, hasil seleksi akan diumumkan pada tanggal 1 April 2015.
Adapun timeline kegiatan pada SP2KM 2015 ini adalah:
1. Stadium General (4 April 2015, pukul 07.30 – 12.30)
2. Outbond Inisiasi (5 April 2015, pukul 07.30 – 15.30)
3. Special Management Skill (11 dan 12 April 2015, pukul 07.30 – 15.30)
4. Advanced Thinking Skill (25 dan 26 April 2015, pukul 07.30 – 15.30)
5. Leadership Attitude dan Leadership Camp (8 – 10 Mei 2015, 3 hari berturut – turut dan menginap)
6. How To Be Problem Solver (23 Mei 2015, pukul 07.30 – 15.30)
7. Action Plan (September – Oktober 2015)
Informasi lebih lanjut dapat langsung menghubungi Subdirektorat PKM, Pengembangan Karakter Mahasiswa, Direktorat Kemahasiswaan Universitas Gadjah Mada, Gedung Ditmawa (Eks P3) Jl. Asem Kranji K-8 atau dapat juga menghubungi (0274) 6941994. Salam berkarakter, berbagi dan menginspirasi.