Direktorat Kemahasiswaan Universitas Gadjah Mada memberikan kesempatan bagi mahasiswa UGM yang ingin berkontribusi menyukseskan PPSMB UGM 2014 dengan menjadi pemateri. Jadwal PPSMB adalah sebagai berikut:
A. Pemateri Pengenalan Sarpras (Kode: Sarpras) (150 pemateri)
- Kualifikasi Pemateri
1. Mahasiswa angkatan 2010 – 2013 dibuktikan dengan KTM
2. Menguasai public speaking yang baik (jika ada dibuktikan dengan sertifikat)
3. IPK min 3.00 dibuktikan dengan transkrip akademik
4. Memiliki wawasan terhadap sarana dan prasarana yang ada di UGM
5. Sanggup mengikuti Training of Trainers (TOT) pada tanggal 6 dan 11 Agustus 2014
6. Lolos seleksi pemateri Pengenalan Sarana dan Prasarana UGM
B. Pemateri Pengenalan Ormawa (Kode: Ormawa) (150 pemateri)
- Kualifikasi Pemateri
1. Mahasiswa angkatan 2010 – 2013 dibuktikan dengan KTM
2. Menguasai public speaking yang baik (jika ada dibuktikan dengan sertifikat)
3. IPK min 3.00 dibuktikan dengan transkrip akademik
4. Memiliki wawasan luas terhadap organisasi – organisasi kemahasiswaan yang ada di UGM
5. Sedang atau pernah aktif di organisasi kemahasiswaan
6. Sanggup mengikuti Training of Trainers (TOT) pada tanggal 7 dan 8 Agustus 2014
7. Lolos seleksi pemateri Pengenalan Organisasi Kemahasiswaan
C. Pemateri Pengenalan Program-Program Unggulan untuk Mahasiswa (Kode: PPUM) (200 pemateri)
- Kualifikasi Pemateri
1. Mahasiswa angkatan 2010 – 2013 dibuktikan dengan KTM
2. Menguasai public speaking yang baik (jika ada dibuktikan dengan sertifikat)
3. IPK min 3.00 dibuktikan dengan transkrip akademik
4. Wajib memiliki prestasi minimal tingkat universitas dibuktikan dengan sertifikat prestasi yang dicapai
5. Sanggup mengikuti Training of Trainers (TOT) pada tanggal 7 dan 12 Agustus 2014
6. Lolos seleksi pemateri Pengenalan Program-Program Unggulan untuk Mahasiswa
Cara Pendaftaran
- Mengunduh formulir pendaftaran di sini (Sarpras, Ormawa, PPUM)
- Mengirimkan berkas lamaran ke email ppkbdirmawa@gmail.com dengan Subject: Pendaftaran Pemateri Pengenalan Sarpras/Ormawa/PPUM* PPSMB UGM 2014, yang berisikan:
- Formulir pendaftaran yang sudah diisi lengkap dan memuat foto berwarna terbaru, form dalam bentuk file .doc. (Sarpras, Ormawa, PPUM)
- Transkrip akademik (Sarpras, Ormawa, PPUM)
- Scan Kartu Tanda Mahasiswa (Sarpras, Ormawa, PPUM)
- Scan sertifikat pelatihan public speaking (Sarpras, Ormawa, PPUM)
- Scan surat keterangan sedang/pernah aktif dalam organisasi kemahasiswaan (Ormawa)
- Scan sertifikat kejuaraan/prestasi yang dicapai (PPUM)
- Semua file dijadikan satu dalam folder dengan nama: PEMATERI SARPRAS/ORMAWA/ PROGRAM UNGGULAN*_NAMA LENGKAP, kemudian diubah bentuk menjadi .rar dengan ukuran maksimal 10 MB
* hapus yang tidak dipilih
Waktu pelaksanaan recruitment mulai tanggal 16 Juni 2014 – 4 Juli 2014
Pengumuman lolos seleksi pemateri pada tanggal 6 Juli 2014
Apakah recruitment ini diperbolehkan untuk panitia PPSMB Fakultas juga? Terimakasih