Diinformasikan kepada mahasiswa Universitas Gadjah Mada bahwa Direktorat Kemahasiswaan akan mengadakan Sosialisasi Program Kreatifitas Mahasiswa tahun 2009 pada :
Hari | : Selasa |
Tanggal | : 1 September 2009 |
Waktu | : 13.00 |
Tempat | : Ruang Sidang Utama Lantai I, Grh Sabha Pramana |
Dharapkan kepada para Dosen dan pejabat fakultas untuk mensukseskan acara ini agar kedepan Universitas Gadjah Mada dapat meraih kemenangan
pkm itu seperti apa???????????ntar kegiatannya mengganggu kuliah atau nggak?????????????
peserta sosialisasi pkm tu cuma bagi yang calon pengirim proposal atau yang sudah?
Dear Dina:
Mungkin bukan kewenangan saya menjawab pertanyaan Anda, tetapi saya akan sedikit share:
PKM? Adalah ajang melatih kreativitas, tujuannya adalah agar kita (mahasiswa) menjadi pribadi yang unggul, mampu menggunakan kemampuannya untuk menjadi peneliti yang unggul (PKM Penelitian), mampu mengabdikan diri di masyarakat “tri dharma Perti” (PKM Pengabdian Masyarakat), demikian seterusnya untuk bidang Kewirausahaan, Penerapan Teknologi, atau Gagasan Tertulis..
Justru dengan ikut PKM, kegiatan kuliah malah akan terbantu… Lho? Dengan ikut PKM, kita akan dihadapkan pada “kehidupan sesungguhnya” dimana kita diasah sedemikian rupa hingga menjadi pribadi “multitalenta”. Tidak akan ada kata menyerah sebelum bisa masuk PIMNAS (hahaha), berlatih kerjasama tim, problem solving, dan kreatif. Jiwa sportivitas juga dipastikan akan mencapai “level tertinggi” karena ketika ikut PKM termasuk “fairplay”. No Trick no Lie. Akhir kata, hanya kebanggaan tersendiri ketika DIKTI mengumumkan bahwa kita lolos mengikuti lanjutan PKM, yaitu PIMNAS. Di ajang PIMNAS, selain silaturrahim antar PT se-Indonesia juga diadakan ajang presentasi, gelar produk, dan pameran kegiatan ilmiah yang dapat menjadikan kita benar-benar bangga menjadi Mahasiswa Indonesia. Kok bisa? Lha PIMNAS memang adanya di Indonesia kok, malah Pak Bambang Sudibyo mengusulkan diadakannya PIMNAS versi Dunia. Bukan PIMNAS dong… Ya iyaa lah, masak ya iyaa dong.. Okey? selamat berkarya. UGM menunggu partisipasi Anda. Jadi ingat mars tim PIMNAS XXII 2009 nie: UGM DI DADAKU… JUARA KEHARUSANKU, KUYAKIN TAHUN DEPAN PASTI MENANG…
itu buat dosen dan staff ato buat mahasiswa juga??
asalamualykum..
admin yang terhormat, saya mau tanya..
dana 30% dari dikti untuk biaya PKM kemaren kapan turunnya ya??
kami sangat membutuhkan itu, karna kami masih mempunyai hutang.
makasih…
Dear Nisa:
Menurut informasi yang kami peroleh dari Drs. Haryanto, M.Si P.Si (Direktur Kemahasiswaan UGM), menyatakan bahwa dana PKM 30% belum cair disebabkan karena masih ada 6 tim PKM yang belum mengumpulkan Laporan Akhir.
Info tersebut kami peroleh ketika Tim PIMNAS UGM melakukan evaluasi PIMNAS XXII 2009 di RM Mataram Indah, 31 Agustus 2009. Usul saya; ditalangi dulu saja. Kami dulu juga memakai dana pribadi dulu, setelah dana 30% cair bisa menurtup hutang tersebut. Mengenai 6 Tim PKM yang belum mengumpulkan laporan Akhir, mbak Nisa bisa mem\nanyakan di DITMAWA.
Bahkan yang lebih ekstrem, waktu PIMNAS XXII 2009 ternyata ada juga tim PIMNAS yang belum mengumpulkan Laporan Akhir… Walah…
Salam Perubahan,
Fakhrudin Al Rozi [bukan Admin]
asmlkum…
waduh, q kok ga ngerti y tentang PKM ato PIMNAS tu??!!
q tertarik tp gmana cara gabung??!
assalamu’alaikum,mas rozi saya teman lama saat kkn kemarin, dipelatihan, o..ya apa benar sekarang aturannya 1 orang cuma boleh 1 judul proposal???, niy rencana teman-teman mau ngembangin nata di kemdang lewat pkm-m
semangat mas rozi dari tim kkn kemdang mau ngembangin nata lewat pkm-m, Insya Allah
Dear Febri:
Mnegenai aturan 1 orang 1 judul kayaknya beneran deh… Coba dilihat di peraturan Administratif poin 2… di pertanian juga harus 1, gak boleh ndobel… Gak boleh poligami. Hfff…
SetuBu!! (Setuju Buanget..!)
Jadilah Calon SPP (Sarjana Penggerak Pertanian), monggo bisa dikembangkan di kemadang. Jangan sampe silaturrahim terputus setelah KKN. Khe.. Khe.. Silakan dibuat PKMM, mengingat cassava sangat banyak, harga murah, dll. Saya kemarin juga dari markas tim Nata Cassava di Pundong, eh eh ketemu Indra, Margi, dan Yesti lagi… Malah dibilangin; Gimana Mas Pelatihan Penyamakan di Gunung Kidul… Saya jawab saja; Alhamd khoiiirrr…. Ya gek dibuat aja PKM nya, jangan lupa ada MoU… Keep fighting…
Regards,
Rozi
mas Rozi, bentuk MoU utk pkm itu gmn???
pake pasal-pasal jg kah???
trus meterainya dikenai tandatnagan siapa???
kita ato mitra???
matur nuwun…
Dear Me
MoU tidak perlu muluk2, cukup perjanjian mengenai mitra, bisa mitra usaha, suplier, daerah target, dll. Tidak perlu terlalu kaku, yang penting rinci dan jelas. Silakan dirundingkan dengan pihak II (ke-dua) sebagai target MoU. Ya yang tanda tangan Pihak I (kita) dengan Pihak II (Target mitra). Harus jelas karena menganut perjanjian2 teknis tentang kegiatan yang dilakukan. Kata JK: Semakin Lengkap, Semakin Baeeekk…
Regards,
Fakhrudin Al Rozi
kapan proposal pkm 2009 terakhir dikumpulkan ke ugm? Kabarnya dikti melakukan pengunduran jadwal hingga 30 oktober 2009?
makasiy mas rozi, the show must go on, new product nata, Insya Allah, akan muncul dalm 1 tahun ke depan, doain ya mas, sukses utk pkm-m natava